Seafood Terenak di Garut
Sebenarnya agak susah kalau mau nyari makanan enak di Garut, apalagi malem-malem. Jam 20.00 WIB, angkot di sini udah mulai langka. Menderitalah orang yang terbiasa kelayapan malam di Garut, yang nggak punya motor.
Okay, setelah Saya mencicipi sedikit tempat makan seafood di Garut, pilihan tempat makan terenak jatuh ke warung makan "Seafood Sedap Harum". Letaknya di jalan Bank, eks stasiun kereta dulu. Sekarang, tempat itu jadi markas ormas Pemuda Pancasila. Ada juga "Seafood Sedap Harum" yang di Jalan Otista. Posisinya di sebelah kiri jalan, kalau Kita berasal dari arah simpang lima. Letaknya persis di samping kedai Mie Aceh.
Untuk rasa, sejauh ini Seafood di sini masih jadi juara. Walaupun tempatnya nggak di bangunan permanen alias kaki lima, tapi rasanya lebih mantap dari tempat seafood yang menawarkan tempat yang lebih nyaman. Harganya pun relatif murah. Mulai dari Rp15.000,- ke atas.
Menu Seafood "Sedap Harum" |
Menu "Seafood Sedap Harum" di Jalan Otista |
Menu yang disediakan ada banyak. Di antaranya, ikan laut, kerang, cumi, udang dan kepiting. Cara pengolahannya pun sudah terstandar. Anda tinggal pilih, mau digoreng mentega, goreng kering, dikasih saus padang, saus tiram atau saus asam manis. Untuk kerang, Anda bisa milih kerang rebus ditemani saus nanas dan sambal kacang. Tinggal cocol.
-
Menunggu Pesanan Datang |
Menu "Seafood Sedap Harum" di Jalan Otista |
Baik Seafood yang di jalan Bank atau di Jalan otista, rasanya sama-sama enak. Tapi memang yang di jalan bank tempatnya lebih luas dan ramai. Seafood Sedap Harum yang berada di jalan Otista kurang terlihat jelas. Tempatnya pun agak kecil, namun sebenarnya luas memanjang.
Menu favorit saya adalah cumi goreng mentega. Rasanya enak, bumbunya nggak terlalu banyak. Cukup 'lite' dan seger karena ditambah potongan cabe rawit. Selain itu, kerang rebus saus nanas dan sambal kacang pun enak dijadikan camilan. *ngemilnya kerang rebus hehe...
-
-
Cumi Goreng Mentega |
Ada Kerang Dara Juga |
*** Sekian dulu reportasenya. Selamat berkuliner ria...***
Posting Komentar untuk "Seafood Terenak di Garut "
Terima kasih sudah berkunjung